PALEMBANG- Gubernur Sumatera Selatan, H. Herman Deru (HD), menerima silaturahmi General Manager PT. Telkomsel Sumbagsel dalam rangka silaturahmi guna mempercepat penanggulangan wilayah tanpa sinyal (blankspot) di Sumsel. Kantor Gubernur Sumsel, Kamis (13/11/2025).
Dalam pertemuan tersebut, HD yang mengaku sebagai pelanggan pertama Telkomsel, menekankan komitmennya untuk mewujudkan Sumsel sebagai provinsi Zero Blankspot.
"Kenapa saya panggil Telkomsel, karena saya pelanggan pertama menggunakan Telkomsel. Saya ingin Sumsel ini zero blankspot. Berbagai upaya sudah kita lakukan, namun berbagai tantangan juga dihadapi," tegas Gubernur.
HD menyoroti bahwa keluhan masyarakat saat ini telah meluas. Masalah blankspot tidak hanya terjadi di pelosok desa, tetapi juga di jalur perjalanan penting, khususnya di lintas Pali-Cecar, Kabupaten Musi Rawas.
"Jadi tolong ini direspon demi kemanusiaan. Bayangkan kalau kita malam di jalan sana tidak ada sinyal," ungkap HD.
Gubernur juga menyatakan akan segera berkoordinasi dengan pihak PLN dan Perkebunan MHP (Musi Hutan Persada) untuk membangun sinergi yang diperlukan demi mendirikan Base Transceiver Station (BTS) di wilayah lintas Pali-Cecar yang masih mengalami blankspot.
Menanggapi keluhan Gubernur, Wawan Kuswandono, GM Region Network Operation and Productivity Sumbagsel, menyatakan bahwa Sumsel telah menunjukkan penetrasi signifikan dengan pembangunan 313 site BTS di seluruh wilayah. Pihaknya kini terus menyasar lokasi yang masih mengalami blankspot.
Wawan juga menjelaskan bahwa program percepatan pembangunan BTS menggunakan tiga program yakni Program reguler pengajuan ke kantor pusat, Program Desa non-3T, Program BTS Gotong Royong.
"Untuk keluhan di jalur wilayah Cecar-Pali, kami akan segera melakukan survei titik lokasi yang tidak ada sinyal untuk ditindaklanjuti dengan percepatan pembangunan," tutup Wawan, ia menegaskan kesiapan Telkomsel mendukung visi Zero Blankspot Sumsel..
Turut hadir Kepala Dinas Kominfo Sumsel Rika Efianti, S.E.,M.M dan para jajaran PT. Telkomsel Lainnya